Insya Allah Jum'at yang akan datang (23 Maret 2012 M/ 29 Rabiul Akhir 1433 H), Khatib: Tgk. H. Badruzzaman, SH., MH; Imam : Tgk. HUSAINI HASYIM >>>>>>>>> PANITIA PEMBANGUNAN SAAT INI SEDANG MEMPERSIAPKAN DANA UNTUK PEMBANGUNAN ATAP. OLEH KARENANYA SHADAQAH JARIYAH DARI ANDA SANGAT DIDAMBAKAN ! Shadaqah Jariyah melalui Bank dapat Anda transfer ke Rekening Panitia di Bank Aceh Syariah Lamnyong, Nomor : 612.01.20.011108-0 atas nama : PAN PEM MASJID BAITUL AHAD. Kami juga mempunyai Rekening di Bank Mandiri (KK Unsyiah Darussalam) dengan Norek: 105-00-0479738-1 an. SUBKI DJUNED/ZAINUDDIN (Bendahara dan Ketua Panitia). SEMOGA RIDHA ALLAH SELALU MENYERTAI USAHA MULIA INI. AMIN

Minggu, 08 Januari 2012

Pembangunan Tahap IV

Sumber dana pembangunan tahap IV diperoleh dari :
a.  Sisa Kas sampai dengan Januari 2010 sebanyak                           Rp.      413.658.500,-
b. Shadaqah Jariyah hamba Allah sampai dengan Maret 2011          Rp.      104.500.500,-
c. Pengalihan Dana dari pengurus Masjid                                          Rp.         10.000.000,-
       J u m l a h                                                                                   Rp.      527.159.000,-
                Pekerjaaan tahap IV berupa pembangunan GRC kubah dan pembangunan tempat wudhu’ menghabiskan biaya sebesar:
a.  GRC Kubah 520 m2    tambah mukara                                         Rp.      517.765.000,-
b.  Pembangunan Tempat Wudhu’ (arah kiblat)                                 Rp.         56.345.000,-
       J u m l a h                                                                                   Rp.      574.110.000,-
Dengan demikian pada saat selesai pembangunan kubah dan tempat wudhu’ dimaksud panitia terhutang sebesar Rp. 46.951.000,-. Namun dalam perjalan waktu sejak pertengahan Agustus 2011 sampai dengan saat ini, shadaqah jariyah hamba Allah khususnya dari mukim Siem berjumlah Rp. 95.088.500,-. Dengan demikian, sampai proposal ini disiapkan, sisa kas panitia pembangunan  berjumlah Rp. 49.137.500,- ditambah kas khusus untuk pembangunan lantai sesuai dengan syarat dari waqif sebanyak Rp. 225.000.000,-
Dalam tahap IV, di samping pembangunan kubah juga termasuk beberapa item lain yang belum dikerjakan, yaitu :
a.  Mozaik untuk kubah tambah aksesoris 520  m2                               Rp.      338.000.000,-
b.  GRC 4 buah Menara tebal 8 mm tambah aksesoris,  98,34 m2        Rp.      104.818.147,-
c.  Mozaik 4 buah menara tambah aksesoris,  98,34 m2                        Rp.         63.921.000,-
d.  GRC Atap tebal 8 mm dg 1.223,87 m harga permeter 1.065.875 Rp.    1.304.492.436,-
e.  Logo/mukara menara 4 buah dengan harga taksiran                        Rp.         40.000.000,-
       J u m l a h                                                                                       Rp.   1.851.231.583,-
Selanjutnya pembangunan yang kita rencanakan dalam waktu dekat ini adalah pembangunan Atap bahan GRC seluas 1.223,87 m2  dengan rencana anggaran biaya permeter Rp. 1.065.875,- dan untuk pembangunan ini kami harapkan bantuan shadaqah jariyah seluruh umat Islam.
Di samping itu mengingat susahnya pembongkaran dan pemasangan kembali pranca, maka diperlukan pengecetan kubah bagian dalam dengan taksiran biaya sebesar Rp. 50.000.000,-

Tidak ada komentar:

 
Redesign by : Sbafcom Corporatian